Jumat, 09 Juni 2017

-TEBAK TEBAK BUAH MANGGIS-

Kita sering mendengar bahkan sering sekali mengucapkan istilah "Tebak-Tebak Buah Manggis"
Tapi tau tidak bagaimana asal mula ada istilah tersebut ?

Sebelum Saya jelaskan sebaiknya akan lebih asik jika kita membahas buah manggis terlebih dahulu.
Coba perhatikan gambar buah manggis tersebut, pada bagian bawah buah ada semacam bulatan/kelopak yang menyerupai bintang, semua buah manggis pasti punya ciri khas seperti itu.
pengetahuan simpel tetapi mengasyikkan justruh ada pada kelopak bintang itu, jumlah kelopak menunjukan jumlah biji/daging buah manggis.
jadi jika kelopaknya ada 5 maka isi manggis itu pasti 5 biji, begitu seterusnya.

Nahhh... disitu benang merah asal muasal istilah "Tebak-Tebak Buah Manggis".

Dulu saat tidak ada permainan modern apa pun di indonesia, konon nenek moyang kita selalu punya permainan dengan metode kearifan lokal.
saat panen buah manggis anak-anak dan para remaja suka MENGGUNDULI kelopak bintang dibawah buah manggis agar tidak dapat diketahui isinya berapa, lalu mereka menjadikan itu permainan dengan menebak berapa isi biji/daging buah pada manggis-manggis tersebut, tentunya akan sulit menebak isi manggis yang kelopak bintangnya sudah GUNDUL.

Saat memulai permainan, si penantang selalu bilang : "Tebak Tebak Buah Manggis..."
Lalu orang yang ditantang akan menjawab sesuai pilihannya sambil memecahkan buah manggis itu dengan kedua telapak tangannya,, misalnya jawabannya : empatttttttt.....

Dalam setiap tebakan siapa yang salah akan mendapat hukuman ringan misalnya membawa pulang cangkol dari sawah, atau membawa pulang keranjang berisi hasil bumi, dan hadiah untuk yang menang tentunya sangat istimewa : "Pulang dari ladang dengan melenggang kangkung tanpa bawaan apapun"

HaHaHaHaHa...  Seru yaaaa......

Semoga info ini bermanfaat bagi Anda semua.

-Marulak Sinurat-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar